Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko saat menghadiri Hardiknas 2025 di Jalan HOS Cokroaminoto. (Foto: Istimewa)
Ponorogo - Suasana semarak mewarnai pusat Kota Ponorogo saat ratusan anak-anak Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dari 21 kecamatan mengikuti kegiatan Senam 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat, Minggu (11/05/2025).
Acara ini digelar dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025 dan dihadiri langsung oleh Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko.
Bertempat di sepanjang Jl HOS Cokroaminoto dan Jl Jenderal Sudirman, anak-anak terlihat antusias mengikuti gerakan senam yang diiringi musik ceria.
Kegiatan ini juga dimeriahkan dengan pertunjukan Tari Gumebyaring Gunung Gamping yang menampilkan semangat kebudayaan lokal.
Bupati Sugiri mengungkapkan rasa bangganya terhadap semangat anak-anak dan dedikasi para guru PAUD dalam mendukung tumbuh kembang generasi muda.
“Melihat antusiasme anak-anak ini membuat saya optimis. Pendidikan usia dini adalah fondasi penting untuk masa depan bangsa. Terima kasih kepada para guru yang telah membimbing mereka dengan penuh cinta,” ujar Bupati Sugiri.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Ponorogo, Nurhadi Hanuri, juga menyampaikan apresiasinya atas suksesnya kegiatan ini.
Menurutnya, layanan pendidikan di ponorogo hebat dan tidak bisa dipandang
sebelah mata.
"Ini akan menginspirasi kita semua. Tidak hanya senam dan tari, tapi juga ada lomba baik untuk peserta didik maupun guru.
Terima kasih atas dukungan dari semua pihak sehingga kegiatan ini bisa sukses," ujarnya.
Usai senam, anak-anak PAUD mengikuti kegiatan Lomba Kreativitas Anak di Plataran Ndoro.
Lomba tersebut mencakup berbagai kategori, seperti mewarnai, menyanyi Garuda Pancasila, menghafal Pancasila, estafet air, tangram, bercerita, menyanyi, halang rintang, dan menari.
Selain itu, guru-guru PAUD juga turut berkompetisi dalam lomba media pembelajaran dan video pembelajaran.
Kegiatan ini menjadi bukti nyata komitmen Pemerintah Kabupaten Ponorogo dalam membangun pendidikan karakter yang menyenangkan sejak usia dini. (Humas)